Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah 5 Klub Liga Inggris dengan Jadwal Periode Festival Paling Padat, Salah Satunya Tim Besar

By Taufan Bara Mukti - Jumat, 22 Desember 2017 | 19:35 WIB
Romelu Lukaku (kiri) dan Paul Pogba dari Manchester United mengapit Marc Albrighton dari Leicester sat kedua tim bertemu di Old Trafford pada 26 Agustus 2017. (GEOFF CADDICK/AFP)

Empat hari berselang, The Red Devils harus menghadapi Southampton beberapa jam sebelum pergantian tahun (31/12/2017).

Pada penutup periode festival, Man United akan bertanding melawan Everton pada pekan ke-22 (2/1/2018).


Para pemain Bristol City (baju merah), mengawal striker Manchester United, Marcus Rashford, yang mencoba melepaskan sebuah tendangan dalam pertandingan perempat final Piala Liga Inggris 2017-2018 di Stadion Ashton Gate, Bristol, Inggris, pada Rabu (20/12/2017).(GEOFF CADDICK / AFP)

4. Bournemouth (8 hari, 23 jam, 15 menit)

Hampir sama seperti Man United, Bournemouth yang berada di posisi keempat tim paling sibuk menghabiskan 8 hari untuk menjalani periode festival.

Dimulai dengan bertandang ke Etihad Stadium markas Manchester City, Sabtu (23/12/2017), Bournemouth harus menjamu West Ham United tiga hari setelah itu (26/12/2017).

Tim asuhan Eddie Howe itu kemudian kembali ke markas sendiri untuk menghadapi Everton (30/12/2017).

Tepat pada hari pertama kalender 2018, Bournemouth harus berlaga lagi menghadapi Brighton & Hove Albion (1/1/2018).


Gelandang Liverpool FC, Philippe Coutinho (kanan), mengeksekusi tendangan bebas dalam laga Liga Inggris kontra Bournemouth di Stadion Vitality, Bournemouth, pada 17 Desember 2017.(GLYN KIRK/AFP)

3. Burnley (8 hari, 23 jam, 15 menit)