Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester United Gagal Tumbangkan 10 Pemain Leicester City

By Ade Jayadireja - Minggu, 24 Desember 2017 | 04:59 WIB
Winger Manchester United, Juan Mata (kanan), melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Leicester City dalam laga di King Power Stadium, Sabtu (23/12/2017). (ROLAND HARRISON / AFP)

Tak ada tambahan gol sampai babak pertama rampung.

Selesai turun minum, gempuran kembali dilancarkan kubu United.

Hasilnya, sepakan bebas Mata berhasil membuahkan gol untuk membawa Setan Merah berbalik unggul 2-1 pada menit ke-60.

(Baca juga:  El Clasico 2017 - 5 Rekor Baru Lionel Messi Saat Barcelona Cukur Real Madrid)

United mendapat peluang emas untuk memperlebar keunggulan pada menit ke-73 lewat aksi Jesse Lingard.

Winger berusia 25 tahun itu sudah berhasil melewati kiper dan tinggal berhadapan dengan gawang kosong, tetapi bola hasil sepakannya membentur tiang.

Sementara United terus melancarkan gelombang serangan, Leicester harus kehilangan satu anggota tim setelah Daniel Amartey diganjar kartu kuning kedua akibat menjatuhkan Marcus Rashford.

Meski bermodalkan 10 pemain, Leicester tetap mampu menciptakan drama pada masa injury time.

Mereka sanggup memaksa laga berakhir seri 2-2 setelah umpan Marc Albrighton berujung gol Maguire.

Dengan hasil ini, United bertahan di peringkat kedua klasemen.