Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Hal Ini Buktikan Virgil van Dijk adalah Titisan Sami Hyypia

By Bagas Reza Murti - Senin, 1 Januari 2018 | 19:57 WIB
Bek Liverpool, Sami Hyypia, merayakan gol ke gawang Bolton pada Lga Liga Inggris di Stadion Anfield, Inggris, 2 Desember 2007. (ANDREW YATES/AFP)

Pertama, Van Dijk dan Hyypia sama-sama berposisi sebagai bek tengah.

Kedua, Van Dijk dan Hyypia sama-sama menggunakan nomor punggung 4 di Liverpool.


Bek Liverpool, Sami Hyypia, bersama Fabio Aurelio, Javier Mascherano, dan Ryan Babel merayakan gol ke gawang Bolton pada Laga Liga Inggris di Stadion Reebok, Bolton, 2 Maret 2008.(ANDREW YATES/AFP)

Hanya saja, Hyypia harus menunggu dua musim untuk mengenakan nomor punggung 4. Nomor punggung perdananya di Liverpool adalah 12.

Ketiga, Van Dijk dan Hyypia sama-sama besar di klub asal Belanda, Willem II.

Willem II menjadi awal karier Van Dijk karena ia membelanya sejak di tim muda, sementara Hyypia membela Willem II pada tahun 1995 hingga 1999 sebelum direkrut Liverpool.

Keempat, Virgil van Dijk dan Sami Hyypia sama-sama datang ke Liverpool pada usia 26 tahun. Virgil van Dijk lahir pada 8 Juli 1991, maka ia berusia 26 tahun saat datang ke Liverpool per 1 Januari 2018.

Sementara Hyypia adalah kelahiran 7 Oktober 1973, maka ia berusia 26 tahun saat datang ke Liverpool pada 1 Juli 1999.

Lalu mungkinkah Virgil Van Dijk menjadi titisan Sami Hyypia di masa kini? Patut kita tunggu performanya di lapangan bersama Liverpool.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P