Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester City Vs Bristol City - Hati-hati Pep!

By Selasa, 9 Januari 2018 | 15:33 WIB
Gelandang Manchester City, Bernardo Silva, disambut gembira rekan setimnya seusai mencetak gol ke gawang Burnley dalam laga putaran ketiga Piala FA di Stadion Etihad, Manchester, pada 6 Januari 2018. (OLI SCARFF/AFP)


Pemain Bristol City melakukan selebrasi setelah memastikan kemenangan atas Manchester United pada laga perempat final Piala Liga Inggris di Stadion Ashton Gate, Rabu (20/12/2017) waktu setempat.(GEOFF CADDICK / AFP)

"Mengalahkan Manchester United secara adil dan tanpa unsur kebetulan memberi kami kepercayaan diri. Kami bermain bagus melawan tim besar dan anakanak tak menunjukkan rasa takut menatap laga semacam ini," ujar pelatih Bristol City, Lee Johnson.

Terbaik

The Robins begitu serius menyambut duel melawan City. Johnson sampai berani menurunkan tim kedua saat anak asuhnya dibabat Watford 0-3 di putaran III Piala FA akhir pekan silam.

(Baca Juga: Dikabarkan Sudah Pilih Klub di Inggris, Cristiano Ronaldo Tak Pilih Manchester United)

"Saya pikir Manchester City berada dalam jajaran tim terbaik yang pernah disaksikan publik Inggris. Mereka punya pemain kelas dunia di setiap posisi dan pemain U-23 berkualitas wahid," ucap Johnson, yang akan didukung oleh sekitar 7.680 suporter Bristol City di Etihad.


Ekspresi manajer Bristol City, Lee Johnson, jelang pertandingan ronde keempat Piala FA 2016-2017 menghadapi Burnley di Stadion Turf Moor, Burnley, Inggris, 28 Januari 2017.(ANTHONY DEVLIN / AFP)

Komentar bernada merendah dari Johnson barangkali adalah perwujudan sikap yang pas. Pelatih Shakhtar Donetsk, Paulo Fonseca, mengeluarkan pernyataan senada sebelum bertemu City di pentas Liga Champion.

Fonseca kala itu dengan mantap menyebut City sebagai tim terbaik di dunia. Hasil di lapangan sungguh tak terduga.

(Baca Juga: Piala Presiden 2018 Tanpa Proses Drawing, Begini Penjelasan Organizing Comittee)