Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Cetak Gol Selama Oktober, Hubungan Paulo Dybala dan Pelatih Juventus Jadi Tegang

By Dwi Widijatmiko - Senin, 23 Oktober 2017 | 09:37 WIB
Paulo Dybala meratapi kegagalan penalti saat Juventus melawan Lazio pada partai Liga Italia di Stadion Allianz, Sabtu (14/10/2017). (MARCO BERTORELLO/AFP)

“Dia masih berusia 23 tahun, masih harus melakukan banyak hal. Ada kalanya dia menurunkan atensi. Hal itu memang bagian dari pertumbuhan, tapi dia bisa lebih bagus dari ini.”

Ketegangan antara Paulo Dybala dan Massimiliano Allegri boleh jadi memasuki level baru usai sang penyerang diganti pada pertengahan babak kedua partai melawan Udinese, Minggu (22/10/2017) di Stadion Friuli, Udine.

Sky Sport Italia dan Rai Sport mengklaim Dybala tertangkap kamera menghina pelatihnya karena tidak senang dirinya ditarik keluar. Massimiliano Allegri sendiri punya alasan mengganti si nomor 10.

Selama 68 menit melawan Udinese, Paulo Dybala hanya melepas dua tembakan tanpa satu pun yang tepat ke sasaran.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P