Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Pemeriksaan klinis tersebut menunjukan bahwa sang pemain mengalami kerusakan pada ligamen kanannya dan rencanya akan dioperasi pada pagi hari."
(Baca Juga: Dele Alli Versus Real Madrid, Coming of Age Party Si Anak Kemarin Sore)
Cedera anterior cruciate ligament (ACL) atau kerusakan ligamen biasanya membutuhkan waktu penyembuhan selama empat bulan.
Dengan begitu, kemungkinan besar Napoli harus kehilangan Ghoulam hingga Maret tahun depan.
Kehilangan bek berusia 26 tahun ini akan menjadi kehilangan besar bagi Napoli yang kini tengah memimpin klasemen Liga Italia.
Ghoulam tercatat telah mencetak dua gol dan tiga assist di Liga Italia dan menjadikan dirinya menjadi salah satu pemain belakang dengan jumlah assist terbanyak di Liga Italia.