Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Data Whoscored yang jadi acuan BolaSport.com juga menunjukkan tuan rumah cuma melepas satu tembakan akurat sebelum jeda.
Bagus bagi Roma, upaya tepat sasaran tunggal itu melahirkan gol Pellegrini pada setengah jam laga.
Ia dalam posisi bebas ketika menyambar umpan pendek Dzeko dengan kaki kiri yang menghasilkan gol.
Chaos as Florenzi's goal is disallowed following a VAR review #RomaSassuolo pic.twitter.com/Wxa8RkzgNz
— Serie A News (@TransfersCalcio) December 30, 2017
Memasuki babak kedua, Roma justru kecolongan melalui tandukan Missiroli memanfaatkan crossing Federico Peluso dari sisi kiri.
Roma sebenarnya punya kans unggul lagi menjadi 2-1 saat bola tembakan cungkil Alessandro Florenzi masuk gawang (85').
Hanya, gol itu dianulir wasit melalui bantuan VAR (video assistant referee) karena offside pemain Roma, Cengiz Under, dalam prosesnya.
Alih-alih meraup tiga poin di depan mata, Tim Serigala jadi kehilangan dua angka pada laga ini.
1 - #Benevento, after 18 games without wins, have finally won his first Serie A match. History. #BeneventoChievo
— OptaPaolo (@OptaPaolo) December 30, 2017
Pada duel lain, sejarah diciptakan oleh klub promosi, Benevento Calcio.
Gol tunggal Massimo Coda (64') menekuk Chievo sekaligus menelurkan kemenangan perdana bagi sang juru kunci klasemen di Serie A.
Hasil Pertandingan Liga Italia Pekan Ke-19