Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil AC Milan Vs AS Roma - Drama VAR Anulir 2 Gol Milik Higuain dan N'Zonzi dan Warnai Kemenangan Milan

By Aditya Fahmi Nurwahid - Sabtu, 1 September 2018 | 03:32 WIB
Gonzalo Higuain (kiri) dibayang-bayangi oleh Steven N'Zonzi dalam laga AC Milan kontra AS Roma dalam lanjutan laga Liga Italia di Stadion San Siro, Sabtu (1/9/2018) dini hari WIB. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Satu gol AC Milan memimpin dan bertahan hingga peluit babak usainya pertama dibunyikan.

Pada babak kedua, pelatih AS Roma, Eusebio Di Francesco memasukkan Stephan El Shaarawy menggantikan Ivan Marcano untuk menambah daya gedor skuat Serigala Ibukota.

Hasilnya, 14 menit babak kedua berjalan, AS Roma berhasil unggul lewat sundulan Federico Fazio hasil kemelut di kotak penalti AC Milan.

(Baca Juga: Daftar Big Match Liga Champions Musim 2018-2019, Nostalgia dan Perseteruan Baru)

Lima menit berselang, AC Milan sebenarnya bisa kembali unggul lewat aksi penyerang anyarnya, Gonzalo Higuain.

Hanya saja, gol Higuain yang lahir dari aksi penetrasi Individu harus dianulir lantaran Video Assistant Referee (VAR) menunjukkan sang pemain terkena offside.

Tak hanya gol Higuain, AS Roma sebenarnya berhasil membalikkan keadaan setelah Steven N'Zonzi mencetak gol pada menit ke-79.

Berawal dari kemelut setelah umpan sepak pojok di kotak penalti AC Milan, N'Zonzi berhasil dapatkan bola dan sontekannya tak bisa diantisipasi Donnarumma.

Sayang, golnya dianulir karena wasit melihat sang pemain melakukan handball saat melihat VAR.

(Baca Juga: Pep Guardiola: Manchester United Masih Sebuah Tim yang Hebat)