Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Musim lalu, pasukan Massimiliano Allegri melakoni start empat pekan perdana dengan mengalahkan Cagliari 3-0, Genoa 4-2, Chievo 3-0, dan Sassuolo 3-1.
Bahkan rentet tripoin Juve ketika itu berlanjut hingga pekan ke-6 sebelum dihentikan Atalanta dengan skor imbang 2-2 di pekan ke-7.
Welcome Home, @Cristiano! #CR7JUVE #ForzaJuve pic.twitter.com/Za1tpFdjxH
— JuventusFC (@juventusfcen) September 16, 2018
Di luar pertandingan Juventus, sejumlah tim besar tradisional Liga Italia mengalami hasil tidak terlalu menggembirakan.
AS Roma gagal menang karena ditahan Chievo 2-2, sedangkan Inter Milan lebih dulu dihajar Parma 0-1. Teraktual, AC Milan diimbangi Cagliari 1-1.
Poin positif bagi Milan adalah hadirnya gol perdana bomber Gonzalo Higuain buat mereka sebagai penghindar kekalahan di babak kedua.
Hasil dan jadwal pekan ke-4 Liga Italia