Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

7 Bintang Spanyol yang Terancam Gagal ke Piala Dunia 2018, 4 Pilar Chelsea Bisa Jadi Korban

By Sri Mulyati - Sabtu, 11 November 2017 | 18:59 WIB
Gelandang Spanyol, Cesc Fabregas, berbicara dalam konferensi pers di Saint Martin de Re's stadium, Prancis, 18 Juni 2016. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP)

Permainan Pedro yang kurang konsisten bersama Chelsea membuat Lopetegui tak memanggilnya untuk laga persahabatan melawan timnas Kosta Rika dan timnas Rusia.

(Baca Juga: Kocak! Pemandu Bakat Manchester United Harus Kecele saat Berniat Memantau Pemain Muda di Islandia)

6. Nacho Monreal


Bek Arsenal, Nacho Monreal (kiri), berduel dengan gelandang Leicester City, Riyad Mahrez, dalam laga lanjutan Premier League di Stadion Emirates, Minggu (14/2/2016).(GLYN KIRK/AFP )

Monreal tak bergabung bersama skuat timnas Spanyol yang terbaru meski sebelumnya sempat dipanggil oleh Lopetegui.

Kini ia harus berusaha keras untuk satu tempat di timnas Spanyol jika ingin terbang ke Rusia tahun depan.

7. David Villa


Ekspresi striker MLS All-Stars 2017, David Villa, saat gagal mencetak gol ke gawang Real Madrid dalam laga 2017 MLS All- Star Game di Stadion Soldier Field, Chichago, Amerika Serikat, pada 2 Agustus 2017.(JONATHAN DANIEL / AFP)

David Villa sempat dipanggil kembali oleh timnas Spanyol meski akhirnya harus keluar karena cedera.

Usia Villa yang sudah menginjak 35 tahun membuatnya sedikit mustahil untuk bisa kembali tampil di Piala Dunia 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P