Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dikutip BolaSport.com dari Transfermarkt, Benzema tak mencetak gol dalam dua pertemuan El Clasico pada musim 2016-2017.
Catatan kemenangan Benzema melawan Real Madrid pun tak bagus-bagus amat.
Dari 29 kali pertemuan itu, dia hanya menang delapan kali, imbang tujuh kali, dan kalah 14 kali.
Sebaliknya di kubu FC Barcelona, Luis Suarez sedang memasuki fase kebangkitan.
Suarez saat ini sudah mencetak sembilan gol pada Liga Spanyol musim 2017-2018.
Terakhir, dia mencetak dua gol saat Barcelona menang 4-0 atas Deportivo La Coruna pada pekan ke-16 Liga Spanyol, Minggu 17 Desember 2017.
Penyerang asal Uruguay tersebut juga mencetak 6 gol dalam lima pertandingan terakhir.
(Baca Juga: Ini Jawaban Juergen Klopp Soal Berapa Lama Akan Melatih Liverpool)
Pencapaian Suarez ini layak disebut impresif karena dia sempat kesulitan mencetak gol pada awal musim.
Hingga pekan ke-11, gol Suarez pada Liga Spanyol baru tiga.