Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
APOEL Nicosia 1-1 Borussia Dortmund (Mickael Pote 62' - Sokratis Papastathoupoulos 67')
Real Madrid 1-1 Tottenham Hotspur (Cristiano Ronaldo 43'-p - Raphael Varane 28'-bd)
Real Madrid 1-1 Tottenham
Tampil di hadapan pendukung sendiri, Real Madrid tampil mendominasi dengan menguasai bola sebanyak 61 persen.
Berbicara soal peluang, Real Madrid juga superior ketimbang Tottenham Hotspur.
Total, Real Madrid berhasil melepaskan 20 tembakan yang enam di antaranya tepat sasaran.
Namun, Tottenham yang lebih banyak berada di bawah tekanan juga mampu menciptakan sebelas peluang dengan empat shots on target.
Peluang emas pertama di laga ini didapat oleh Real Madrid melalui Cristiano Ronaldo pada menit kelima.
Umpan dari Achraf Hakimi berhasil disambut Ronaldo dengan sebuah tandukan, tetapi masih membentur tiang gawang Tottenham.