Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Kisah Kontras Pelatih Napoli dan Manchester City, Patut Disimak!

By Aditya Fahmi Nurwahid - Kamis, 2 November 2017 | 08:16 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola (kiri), dan pelatih Napoli, Maurizio Sarri (kanan). (BOLASPORT.COM)

Musim ini mungkin bukan musim yang baik bagi kedua pelatih.

Pep Guardiola gagal persembahkan gelar Liga Spanyol bagi Barcelona meski berhasil raih empat trofi yakni Piala Liga Spanyol, Piala Super Spanyol, Piala Super UEFA dan FIFA Club World Cup.

Maurizio Sarri juga harus di depak saat melatih klub kasta ketiga, Sorrento, sebelum musim berakhir.

Musim 2012-2013

Pep memutuskan untuk mundur dari Barcelona dan rehat dari dunia kepelatihan selama satu musim.

Maurizio Sarri di lain sisi berhasil tukangi klub Serie B Empoli dan bawa klub finis di posisi keempat.

Musim 2013-2014

Pep Guardiola lalu merantau ke Jerman dan berlabuh bersama Bayern Muenchen.

Pada musim perdana, Pep langsung persembahkan empat gelar yakni gelar Liga Jerman, Piala Liga Jerman (DFB Pokal), Piala Super Jerman, dan FIFA Club World Cup.

Sarri pun mendapat keberuntungan di musim ini setelah bawa Empoli promosi ke Serie A.