Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Thomas Mueller kembali menjauhkan skor pada menit ke-66. Pemain asal Jerman tersebut menerima umpan Joshua Kimmich dari sisi kanan dan meneruskan bola ke gawang Fabri.
Ujung tombak Bayern, Robert Lewandowski, tidak mau ketinggalan menyumbang gol. Alhasil, pada menit ke-79, Besiktas kebobolan untuk keempat kalinya.
Bermula dari Mats Hummels yang melepas tembakan jarak jauh yang bisa ditepis Fabri, Lewandowski menyambar bola muntah dengan kaki kirinya.
Lewandowski belum puas dengan satu gol. Pada menit ke-88, dia membuat Fabri memungut bola untuk kelima kali setelah dia mencetak gol dari dalam kotak penalti menyelesaikan umpan Mueller.
Kemenangan 5-0 pun membuat Bayern berpeluang besar untuk lolos ke babak perempat final.
Mereka hanya perlu hasil seri pada leg kedua di kandang Besiktas, Stadion Vodafone Arena, 14 Maret 2018 mendatang.
FC Bayern Muenchen 5-0 Besiktas (Thomas Mueller, 43', 66' Kingsley Coman, 52', Robert Lewandowski, 79', 88')
SUSUNAN PEMAIN
FC Bayern Muenchen: 26-Sven Ulreich; 32-Joshua Kimmich, 17-Jerome Boateng, 5-Mats Hummels, 27-David Alaba; 8-Javi Martínez, 23-Arturo Vidal (24-Corentin Tolisso, 83'); 11-James Rodriguez (10-Arjen Robben, 44'); 29-Kingsley Coman (7-Franck Ribery, 81'), 9-Robert Lewandowski, 25-Thomas Mueller
Pelatih: Jupp Heynckes
Besiktas: 1-Fabri; 3-Adriano, 5-Pepe, 21-Domagoj Vida, 88-Caner Erkin (77-Gokhan Goenul, 69'); 12-Gary Medel, 13-Atiba Hutchinson; 7-Ricardo Quaresma, 94-Talisca, 8-Ryan Babel; 30-Vagner Love (6-Dusko Tosic, 57')
Pelatih: Senol Gunes
Wasit: Ovidiu Hatigan