Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

7 Momen Penting Terjadi di Tengah Kehancuran Man United pada Liga Champions

By Septian Tambunan - Sabtu, 17 Maret 2018 | 18:50 WIB
Kiper Manchester United, David De Gea (tengah), berusaha menghalau tembakan penyerang Sevilla, Wissam Ben Yedder, dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 13 Maret 2018. (OLI SCARFF/AFP)

Manchester United harus memupus impian lolos ke perempat final Liga Champions 2017-2018 setelah dipermalukan Sevilla 1-2 dalam laga leg kedua babak 16 besar di Stadion Old Trafford, Selasa (13/3/2018) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Bermain di hadapan pendukung sendiri, Manchester United cuma mampu menceploskan gol penghibur lewat Romelu Lukaku pada menit ke-84.

Adapun Sevilla lebih dulu menciptakan dua gol melalui lesakan Wissam Ben Yedder (74', 78').

Secara agregat, Man United kalah 1-2 dari Sevilla.


Ekspresi pelatih Sevilla, Vincenzo Montella, dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions kontra Manchester United di Stadion Old Trafford, Manchester, Inggris, pada 13 Maret 2018.(OLI SCARFF/AFP)

Manchester United menambah catatan menyedihkan pada fase knockout Liga Champions.

Setan Merah terakhir kali memenangi pertandingan fase gugur Liga Champions pada 19 Maret 2014 dengan membantai Olympiacos Piraeus 3-0.

(Baca Juga: Kiper Pencetak Gol Tendangan Bebas 73 Meter Bela Blunder Donnarumma)

Saat itu, Man United asuhan David Moyes melangkah ke perempat final dengan keunggulan agregat 3-2.

Mau tahu apa saja momen penting yang terjadi sejak kemenangan terakhir Manchester United tersebut?