Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Giorgio Chiellini Samakan Nasib Juventus dengan Bayern Muenchen Akibat Kontroversi Real Madrid

By Putra Rusdi Kurniawan - Kamis, 12 April 2018 | 08:02 WIB
Tembakan penalti Cristiano Ronaldo yang melesat masuk gawang Juventus untuk membawa Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions setelah partai di Santiago Bernabeu, Madrid, 11 April 2018. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP)

(Baca Juga: 8 Tim Ini Buat Barcelona Era Lionel Messi Gagal Juara Liga Champions)

"Hal ini seharusnya tidak mengejutkan, Bayern Muenchen menjadi korban tahun lalu dan kini adalah giliran Juventus," kata Chiellini dilansir BolaSport.com dari Mediaset Premium.

“Tidak ada yang berpikir kami membalikan keadaan, tetapi kami percaya akan hal itu dan kini hasil ini akan membantu kami untuk perjalanan kami di Liga Champions musim depan, itu akan menjadi tujuan untuk masa depan," ucap bek berkebangsaan Italia ini.

Tersingkirnya Juventus pada Liga Champions musim ini membuat mereka gagal meraih trebel dan sekarang anak asuhan Massimilliano Allegri hanya akan berfokus pada ajang Liga Italia dan Coppa Italia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P