Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ada sebuah akun Twitter yang mengunggah foto tiket kandang AS Roma untuk dua pertandingan ke depan.
The official result of the #UCLdraw!@FCBayern v @realmadrid @LFC v @OfficialASRoma
— UEFA Champions League (@ChampionsLeague) April 13, 2018
Who will reach the final in Kyiv? pic.twitter.com/fHyjIPresp
Yang pertama, Roma akan menjamu Genoa pada lanjutan Liga Italia, Rabu (18/4/2018) waktu setempat.
Yang menarik, di bawah laga itu tertulis pertandingan AS Roma kontra Liverpool yang digelar pada Rabu (2/5/2018) di Stadion Olimpico.
(Baca Juga: Dikartu Merah saat Lawan Real Madrid, Firasat Buffon 1 Tahun Lalu Jadi Kenyataan)
Nyatanya, setelah undian dilakukan, AS Roma dan Liverpool benar-benar berhadapan di semifinal.
Tiket tersebut tak meleset sedikit pun meski banyak kemungkinan untuk salah.
Pertama, AS Roma benar bertindak sebagai tuan rumah pada 2 Mei 2018, padahal bisa saja AS Roma menjadi tuan rumah lebih dulu alias pada 26 April 2018.
Kedua, laga AS Roma dan Liverpool benar menjadi pertandingan kedua setelah Muenchen vs Madrid. Padahal, bisa saja menjadi pertandingan pertama.
Ketiga, Roma benar berhadapan dengan Liverpool padahal bisa saja Real Madrid atau Muenchen.