Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditanya Masa Depan di Real Madrid, Cristiano Ronaldo Beri Jawaban Gantung

By Septian Tambunan - Minggu, 27 Mei 2018 | 10:02 WIB
Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, berpose dengan mengangkat trofi Liga Champions seusai mengalahkan Liverpool FC dalam laga final di Stadion NSC Olimpiyskiy, Kiev, Ukraina pada 26 Mei 2018. (SERGEI SUPINSKY/AFP)

(Baca Juga: Hasil Final UCL 2018 - 2 Blunder Konyol Kiper Liverpool Bawa Real Madrid Raih Gelar Ke-13!)

Tak lama berselang, Cristiano Ronaldo kembali diwawancarai oleh TV lainnya, Antena 3. Dia lagi-lagi belum memberi keterangan jelas soal masa depan bersama kubu Santiago Bernabeu.

"Dalam beberapa hari mendatang, saya akan berbicara kepada para penggemar dan saya akan memberikan mereka, orang-orang yang benar-benar berada di pihak saya, sebuah jawaban," ujar Cristiano Ronaldo.

"Sangat menyenangkan berada di Real Madrid. Dalam beberapa hari ke depan, saya akan berbicara," tutur Ronaldo lagi.


Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, merayakan kemenangan timnya atas Liverpool FC dalam laga final Liga Champions di Stadion NSC Olimpiyskiy, Kiev, Ukraina pada 26 Mei 2018.(PAUL ELLIS/AFP)

Sejak pindah dari Manchester United ke Real Madrid pada 1 Juli 2009, Cristiano Ronaldo telah melalui 438 laga dengan balutan seragam Los Blancos.

Dalam periode tersebut, pesepak bola kelahiran Funchal, Portugal, pada 5 Februari 1985 ini sukses mengemas 450 gol dan 132 assist.

(Baca Juga: Gareth Bale Akui Gol Salto ke Gawang Liverpool sebagai Lesakan Terbaiknya)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P