Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Seperti Kurnia Meiga, 4 Pesepak Bola Ini Juga Menjadi Korban Hoax, Salah Satunya Lionel Messi

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Kamis, 19 Oktober 2017 | 15:39 WIB
Kiper Arema Cronus, Kurnia Meiga. (Iwan Setiawan/Juara.net)

Rumor tertularnya Michael Essien terhadap penyakit Ebola pertama kali mencuat saat pertandingan Ghana menghadapi Guinea pada tahun 2014.

Seperti diketahui, Guinea merupakan salah satu negara di Afrika Barat yang terdampak pada penyebaran virus Ebola tersebut.

Sejumlah media mengungkapkan bahwa Essien terindikasi mengidap Ebola dan kini sudah ditangani oleh tim dokter yang profesional.

Namun, eks pemain Chelsea itu buru-buru membantah kabar tersebut.

Saat ini Essien terbukti sehat walafiat dan membela salah satu tim Liga 1, Persib Bandung.

1. Lionel Messi


Reaksi megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, dalam laga Grup D Liga Champions kontra Olympiacos FC di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, pada 18 Oktober 2017.(LLUIS GENE/AFP)

Pada tahun 2012, sebuah situs berita Amerika tanpa sengaja memuat berita mengejutkan yang menyebut mega bintang Lionel Messi meninggal dunia karena serangan jantung.

Situs FOX Sports mencantumkan berita dalam di akun Twitter Amerika Latin milik mereka yang menyebut bintang Argentina berusia 24 tahun itu meninggal dunia karena serangan jantung saat latihan.

"Kami mengumumkan berita sedih bahwa Lionel Messi meninggal dunia karena serangan jantung saat latihan," bunyi tweet yang menggemparkan itu dalam bahasa Spanyol.

Namun, tweet ini kemudian langsung diralat oleh pihak FOX yang menyebut bintang Barcelona itu sehat walafiat.

Pihak FOX juga menyebut bahwa Twitter situs mereka telah diretas.

(Baca Juga: Kurnia Meiga Diserang Kabar Hoax, Netizen Minta Pelaku Segera DitangkapKurnia Meiga Diserang Kabar Hoax, Netizen Minta Pelaku Segera Ditangkap)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P