Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bahkan, sudah banyak film dan serial kondang yang memilih Maroko sebagai lokasi syuting.
Sejak kesuksesan film legendaris Lawrence of Arabia di tahun 1960an, ratusan proyek film berbudget besar melakukan syuting di Maroko setiap tahun.
Pada tahun 1983, negara ini menjadi rumah bagi satu studio film terbesar di dunia, Atlas Studios.
Perangkat Atlas digunakan untuk pembuatan film Gladiator, Alexander, James Bond 007: Spectre, dan serial TV Game of Thrones.
4. Larangan membuang roti
Orang Maroko makan banyak roti, dan semua orang memperlakukan produk ini dengan sangat hormat.
Keluarga tidak pernah membuang sisa roti yang belum dimakan, tapi memberikannya pada hewan ternak.
Tapi, jika tidak memelihara hewan ternak, roti tua dapat ditukar dengan berbagai hal lain yang bermanfaat (misalnya sabun atau deterjen).
5. Relasi jin dengan wastafel