Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dengan koleksi 54 gol, nama Gabriel Batistuta tercantum di posisi kedua daftar top scorer sepanjang masa timnas Argentina.
Ketajaman di atas lapangan tak menjamin eks bomber AS Roma itu cinta terhadap sepak bola.
"Saya tidak suka sepak bola. Bagi saya, itu hanya profesi," tutur Batistuta dalam sebuah interviu dengan media Spanyol pada era 1990-an.
Pemain top 1990-an lainnya, Christian Vieri, pernah menyatakan bahwa kegemaran utamanya bukanlah sepak bola.
Bekas striker Inter Milan dan Italia itu justru lebih menyukai kriket.
"Sejujurnya, saya tidak bagus dalam sepak bola ketika masih muda. Saya cinta kriket," kata Vieri.
Hal tersebut bisa dimaklumi karena Vieri besar di Australia, negara yang sangat mencintai olahraga kriket.
(Baca Juga: Dipecat di Liga China, Mantan Striker Duo Manchester Tampil Impresif di Tanah Air)