Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jerman Vs Brasil - Kemenangan Pengobat Luka Tim Samba

By Wisnu Nova Wistowo - Rabu, 28 Maret 2018 | 03:54 WIB
Momen saat penyerang Brasil, Gabriel Jesus, mencetak gol ke gawang Jerman pada laga persahabatan di Olympiastadion, Berlin, Selasa (27/3/2018) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB. (ROBERT MICHAEL / AFP)

Bahkan, pemain sekelas Mar-Andre ter Stegen, Mats Hummels, dan Sami Khedira hanya menghuni bangku cadangan.

Marvin Plattenhardt, Leroy Sane, dan Ilkay Guendogan mendapat kesempatan bermain sejak menit pertama.

Namun, sejak menit pertama bergulir, pertandingan tampak cukup alot di lini tengah meski kedua kesebelasan sama-sama memperlihatkan upaya-upaya menyerang.

Tidak banyak peluang tercipta hingga 30 menit laga bergulir.

Namun, setelah mendapatkan peluang pertama dengan melepaskan tendangan yang masih melayang di atas mistar gawang JermanGabriel Jesus sukses memecahkan kebuntuan dengan memaksimalkan peluang kedua yang didapatnya.


Pemain Brasil melakukan selebrasi setelah Gabriel Jesus mencetak gol ke gawang Jerman pada laga persahabatan di Olympiastadion, Berlin, Selasa (27/3/2018) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.(ROBERT MICHAEL / AFP)

Ya, pada menit ke-37, berawal dari umpan silang Willian, Gabriel Jesus menyambutnya dengan melepaskan tandukan bola.

Kiper Jerman, Kevin Trapp, sebenarnya bisa menghalau, tetapi tidak sempurna karena bola tetap merangsek masuk ke dalam gawangnya.

Setelah unggul 1-0 di babak pertama, tidak terlihat perubahan permainan signifikan pada paruh kedua laga ini.

Ya, laga tetap terlihat alot dan kedua tim kesulitan membuat banyak peluang bagus di depan gawang lawan.