Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eden Hazard Khawatir dengan 2 Gol Romelu Lukaku di Laga UEFA Nations League

By Kautsar Restu Yuda - Sabtu, 13 Oktober 2018 | 11:50 WIB
Gelandang serang Belgia, Eden Hazard, mencoba melewati hadangan pemain Brasil dalam duel babak perempat final Piala Dunia 2018, 6 Juli 2018, di Kazan Arena. ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

Seperti yang sudah diwartakan BolaSport.com, Lukaku adalah sosok yang berbeda saat membela timnas Belgia dibanding kala bermain untuk klub Manchester Merah.

Lukaku sukses membukukan lima gol hanya dalam tiga penampilan terakhir untuk tim nasional.

Romelu Lukaku juga mencetak dua gol saat timnas Belgiamenekuk Islandia 3-0 pada duel lain UEFA Nations League(11/9/2018).

Sebelumnya, dia mengontribusikan satu dari 4 gol tanpa balas Belgia ke gawang Skotlandia pada laga uji coba pertama pasca-Piala Dunia 2018 (7/9/2018).

Ketajaman Lukaku di timnas Belgia begitu kontradiktif dengan tren performanya bersama Manchester United belakangan.

Dia seperti individu yang berbeda saat mentas untuk klub karena mengalami paceklik gol hampir sebulan terakhir di berbagai ajang.

Menurut data Soccerway yang dikutip BolaSport.com, Romelu Lukaku terakhir bikin gol ke gawang Watford di Liga Inggris, 12 September 2018.

Sampai duel Manchester United kontra Newcastle United pekan lalu (6/10/2018), Lukaku belum memutus krisis gol dalam enam partai terbaru Setan Merah.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P