Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sejenak Mengingat-ingat Momen Timnas Indonesia Sejak Piala Asia 2007 Hingga SEA Games 2017

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Minggu, 27 Agustus 2017 | 21:23 WIB
Bendera raksasa Merah Putih dibawa suporter skuat Garuda Muda saat timnas U-22 Indonesia kontra timnas U-22 Malaysia pada semifinal SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam, Selangor, Sabtu (26/8/2017) malam. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Ingat Piala AFF U-19 tahun 2013?

Momen ini mungkin bisa diandaikan sebagai sebuah fatamorgana di tengah keringnya prestasi timnas Indonesia.

Pada tahun 2013, timnas U-19 Indonesia sukses menjuarai turnamen Piala AFF U-19 usai mengalahkan Vietnam di laga final.

Evan Dimas, Paulo Sitanggang, Ilhamudin Armayn, serta Hansamu Yama adalah beberapa nama pemain yang dikenal sejak momen itu. 

Hingga saat ini, Piala AFF U-19 adalah prestasi tertinggi yang sudah didapat oleh Indonesia di bidang sepak bola. 

Setelah Piala AFF U-19, kondisi timnas Indonesia justru semakin memburuk. 

Permasalahan soal dualisme liga dan timnas cukup membuat sepak bola nasional terpecah belah.

Bahkan Timnas Indonesia sempat menelan kekalahan sangat telak yakni 10-0 atas Bahrain di kualifikasi Piala Dunia 2014.

Hingga puncaknya, PSSI dibekukan oleh federasi tertinggi sepak bola, FIFA yang membuat timnas Indonesia tidak bisa tampil di laga internasional resmi FIFA.