Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Egy Maulana Vikri Cs, Malaysia Sukses Puncaki Klasemen Grup F dengan Syarat

By Ananda Lathifah Rozalina - Senin, 6 November 2017 | 13:55 WIB
Ekspresi kegembiraan pemain timnas U-19 Malaysia, Muhammad Zafuan Azeman seusai mencetak gol ke gawang timnas U-19 Brunei pada laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 di Stadion Paju, Korea Selatan, Sabtu (4/11/2017). (The-AFC.com)

Alhasil Malaysia mampu menambah dua gol lewat Asokan (47') dan Muhammad Hadi Fayyadh (52').

Hasil akhir pun mencatat kekalahan Indonesia dengan skor 1-4.

Kemenangan Malaysia atas Indonesia ini membuat Malaysia meraih 3 poin dan memuncaki klasemen sementara dengan 9 poin.


klasemen Grup F (AFC U-19)

Namun, posisi puncak Malaysia ini masih penuh syarat.

Pasalnya kini tengah berlangsung pertandingan Korea Selatan vs Timor Leste.

Jika Timor Leste berhasil mengalahkan Korea Selatan, maka Malaysia akan tetap di puncak.

Tapi jika Timor Leste justru dibantai oleh Korea Selatan, Malaysia harus turun posisi ke peringkat 2.

(Baca juga : VIDEO - Waduh, Saddil Ramdani Alami Insiden Tarik Celana di Pertandingan Indonesia Vs Malaysia)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P