Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tersisa 12 Tiket, Inilah Tim yang Paling Berpeluang Lolos ke Piala Asia U-19 di Indonesia

By Lola June A Sinaga - Selasa, 7 November 2017 | 22:05 WIB
(AFC)

Namun, Uzbekistan dan Tajikistan akan bertemu di laga terkahir.

Keduanya akan berebut untuk meraih posisi puncak klasemen agar tidak perlu bersaing lagi dengan tim-tim runner-up grup lain.

Saat ini Uzbekistan di puncak dengan sembilan poin dan Tajikistan di posisi kedua dengan tujuh poin.

Grup C
Calon kuat: Irak dan Qatar

Sama seperti Grup B, Grup C menyisakan dua nama setelah Lebanon resmi tersingkir dan Afganistan mengundurkan diri.

Irak dan Qatar sama-sama mengoleksi tiga poin saat ini dan keduanya akan bertemu di laga kualifikasi terakhir.

Salah satu dari mereka akan otomatis lolos ke putaran final sebagai juara grup.

Sayangnya, runner-up dari Grup C akan sulit bersaing di lima besar runner-up terbaik yang bisa terbang ke Indonesia.

Dengan jumlah pertandingan yang sedikit ketimbang grup lainnya karena satu anggota mengundurkan diri, maka hasil runner-up Grup C akan dipertimbangkan dengan seksama.

Grup D
Calon kuat: Arab Saudi dan Yaman