Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Alasan Rezaldi Hehanussa Pantas Disebut sebagai Bek Kiri Terbaik Zaman Now

By Adif Setiyoko - Jumat, 2 Maret 2018 | 21:11 WIB
Selebrasi pemain Persija Jakarta, Rezaldi Hehanussa, seusai mencetak gol ke gawang Tampines Rovers, Rabu (28/2/2018). (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)


Rezaldi Hehanusa, pencetak gol kedua Timnas Indonesia ke gawang Kamboja dalam laga di Stadion Patriot Candrabhaga, Rabu (4/10/2017) malam WIB.(FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Kontribusi pemain yang akrab dengan sapaan Bule selama mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2017 bersama Persija Jakarta memang patut diganjar apresiasi.

Bule mendapat anugrah sebagai pemain muda terbaik Liga 1 musim 2017.

(Baca Juga: Pujian Setinggi Langit AFC untuk 5 Pemain Liga Indonesia yang Kiprahnya Bersinar di Piala AFC 2018)

Ia sukses menyingkirkan dua pesaingnya, Muhammad Arfan (PSM Makassar) dan Septian David Maulana (Mitra Kukar).

Sepanjang musim lalu, Bule sukses mengoleksi satu gol dan tiga assist selama 20 penampilannya.

3. Pemain Muda Terbaik Piala Presiden 2018


Bek kiri Persija Jakarta, Rezaldi Hehanusa, berpose dengan trofi Pemain Muda Terbaik Piala Presiden 2018 setelah laga final kontra Bali United pada Sabtu (17/2/2018).(HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Menjelang bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2018, Rezaldi kembali membuktikan tajinya saat Persija berlaga di Piala Presiden 2018.

Pemain kelahiran 7 November 1995 ini menyabet gelar pemain muda terbaik Piala Presiden 2018 usai membawa Persija Jakarta menjuarai ajang turnamen pramusim tersebut.