Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sejak tahun 2011, Indonesia U-23 tercatat enam kali menghadapi Singapura U-23.
Dari enam laga tersebut, tim Merah Putih unggul dengan catatan 4 kali menang dan masing-masing sekali imbang serta kalah.
Satu-satunya kekalahan Indonesia U-23 dialami pada laga persahabatan pada 13 Juli 2013. Kala itu, Indonesia U-23 arahan Rachmad Darmawan takluk 0-1 dari Singapura U-23 dalam laga yang berlangsung di Stadion Jalan Besar, Singapura.
Dari catatan gol, Indonesia U-23 unggul cukup jauh dengan torehan delapan gol dan hanya tiga kali kebobolan.
Dalam periode tersebut, Indonesia U-23 juga berhasil mencatat tiga clean sheets.
3. Rekor buruk di Stadion Nasional Singapura
Timnas senior dan U-23 Indonesia punya catatan yang kurang menyenangkan saat bermain di Stadion Nasional Singapura.
Dalam enam laga terakhir yang dimainkan di stadion tersebut sejak 2004, timnas senior dan U-23 mencatat rekor dua kali imbang, tiga kali kalah, dan hanya sekali menang.
Lebih buruk lagi, dua laga terakhir yang dimainkan di stadion yang berlokasi di distrik Kallang, Singapura tersebut berakhir dengan kekalahan telak dengan skor identik (0-5) bagi timnas U-23.