Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Fakta Menarik Kemenangan Timnas U-23 Indonesia atas Singapura

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 21 Maret 2018 | 21:52 WIB
Skuad tim nasional U-23 Indonesia dalam laga persahabatan melawan timnas U-23 Singapura di Stadion Nasional, Singapura, Rabu (21/3/2018). (Dok. PSSI)

2. Debut Zulfiandi

Laga melawan Singapura menjadi hal yang sangat bersejarah bagi Zulfiandi.

Pasalnya gelandang Sriwijaya FC itu melakukan debut pertamanya di timnas U-23 Indonesia.


Gelandang Sriwijaya FC, Zulfiandi saat timnya dijamu Cilegon United pada uji coba di Stadion Krakatau Steel, Kamis (11/1/2018).(HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Sebelumnya Zulfiandi tidak pernah dilirik Luis Milla di musim 2017.

Salah satu alasannya karena faktor cedera yang menimpa pemain asal Aceh itu sehingga tidak dipanggil ke timnas U-23 Indonesia.

Bermain selama 90 menit, Zulfiandi menunjukan kualitasnya di debut pertamanya itu.

Mantan pemain Bhayangkara FC tersebut bisa menjadi opsi Luis Milla untuk Asian Games 2018.

3. Pertukaran Nomor Ezra Walian dan Egy Maulana Vikri

Untuk pertama kalinya Ezra Walian bermain satu tim dengan Egy Maulana Vikri.