Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Luis Milla Saksikan Laga Bali United Kontra Arema FC, Apakah Memantau Aksi Stefano Lilipaly?

By Nungki Nugroho - Sabtu, 19 Mei 2018 | 06:18 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla, tampak menyaksikan laga antara Persebaya Surabaya kontra PSMS Medan di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/2/2018) ( BOLASPORT.COM/STEFANUS ARANDITIO )

Seperti diketahui, Luis Milla memang tengah disibukkan untuk menyusun timnas U-23 yang akan berlaga pada ajang Asian Games 2018 dan Piala AFF 2018.

Namun sayang, pada laga tersebut, Luis Milla tidak bisa mendapatkan data lebih setelah striker Ilija Spasojevic tidak bermain penuh.

(Baca Juga: Belum Mampu Tembus Lima Besar, Ternyata Ini Kesamaan Persija dan Persib)


Aksi penyerang Bali United, Ilija Spasojevic, dalam laga melawan Arema FC, Jumat (18/5/2018). (YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)

Keluar lapangan dengan sedikit terpincang, Spaso harus diganti pada pertengahan babak kedua oleh Miftahul Hamdi.

Laga tersebut pun berakhir untuk kemenangan Bali United dengan skor tipis 1-0 melalui gol tunggal dari Stefano Lilipaly.

Pemain naturalisasi Indonesia tersebut sukses memanfaatkan umpan dari Nick Van der Velden pada menit ke-80.

(Baca Juga: Masih Ingat Skuat Timnas U-19 Indonesia Juara Piala AFF 2013? Juara Tanpa Nama Papua)

Aksi Lilipaly yang sudah mencetak enam gol untuk Bali United tersebut mungkin dapat menjadi pertimbangan bagi Luis Milla untuk memasukkanya ke dalam skuat Garuda.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P