Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Pemain Timnas U-19 Indonesia Ini Masih Ditunggu Indra Sjafri

By Adif Setiyoko - Minggu, 20 Mei 2018 | 20:28 WIB
Pemain timnas u-19 Indonesia, Egy Maulana Vikri, berduel dengan pemain timnas u-19 Jepang di Stadion Utama GBK, MInggu (25/3/2018). (MUHAMMAD BAGAS/BOLASPORT.COM)

Hingga hari kedua, 23 dari total 28 nama pemain yang mendapat panggilan telah menghadiri TC.

TC ini akan berlangsung pada 19 hingga 27 Mei 2018.

Di akhir sesi TC tahap pertama ini, skuat Garuda Nusantara akan mengelar laga uji coba.

Indra Sjafri menyebut bahwa Egy Maulana Vikri dkk akan menjajal kemampuan tim Liga 2, Persis Solo, di Stadion Manahan, Solo, pada tanggal 27 Mei 2018 mendatang.

Pemusatan latihan ini merupakan ajang persiapan bagi Egy Maulana Vikri dkk jelang dua event yang akan diikuti pada tahun ini.

(Baca Juga: Deretan Pesta Gol Kandang Persipura, bahkan Persija Pernah Dibantai di Mandala)

Dua ajang yang akan diikuti skuat Garuda Nusantara ialah Piala AFF U-19 pada 2-14 Juli 2018 serta Piala Asia U-19 yang akan digelar pada 18 Oktober hingga 4 November 2018.

Pada dua ajang tersebut, Indonesia didaulat sebagai tuan rumah penyelenggara.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P