Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lolos ke 16 Besar, Ini Skema Timnas Indonesia ke Final Asian Games 2018

By Taufan Bara Mukti - Senin, 20 Agustus 2018 | 21:12 WIB
Para pemain timnas U-23 Indonesia (baju merah) saat berhadapan dengan Hong Kong pada pertadingan Grup A Asian Games 2018 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, pada Senin (20/8/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM )

UAE lolos ke babak 16 besar setelah menduduki posisi ketiga grup C dengan tiga poin dari tiga pertandingan.

Jika bisa mengalahkan UAE, Indonesia akan berhadapan dengan pemenang laga Bangladesh vs Korea Utara di perempat final pada Senin (27/8/2018).


Winger timnas U-23 Indonesia, Irfan Jaya (depan) mencoba lepas dari kawalan pemain timnas U-23 Hong Kong pada laga Grup A sepak bola Asian Games 2018, 20 Agustus 2018. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Kemenangan atas Bangladesh/Korea Utara akan membuat Indonesia memastikan satu tempat di semifinal, menunggu pemenang laga China/Arab Saudi vs Malaysia/Jepang.

(Baca Juga: Cara Menghitung Peringkat Ketiga Terbaik Asian Games 2018, Bagaimana Peluang Indonesia?)

Kemudian jika bisa melaju sampai ke final, Indonesia bakal menghadapi pemenang pool yang berisi Palestina, Syria, Vietnam, Bahrain, Uzbekistan, Hong Kong, Iran, dan Korea Selatan.

Berikut bagan timnas Indonesia hingga ke partai final Asian Games 2018:


Bagan cabang olahraga sepak bola Asian Games 2018.(WIKIPEDIA.ORG)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P