Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurut Sansan, mereka sudah coba diberi kesempatan bermain pada dua laga uji coba yang digelar yakni melawan Sime Darby U-17 (30/8/2018) dan Felda FC (4/9/2018).
(Baca Juga: Japan Open 2018 - Langkah Berry Angriawan/Hardianto Terhenti di Tangan Wakil Tuan Rumah)
Hasilnya sudah cukup bagus meskipun ada beberapa catatan.
“Hasil dari obsevasi dua pertandingan secara fisik pemain masih di atas mereka (lawan). Namun ada beberapa pemain yang harus extra harus ditingkatkan. Terutama empat pemain yang baru bergabung,” papar Sansan.
Namun, Sansan tidak merasa terlalu risau. Sebab, dia yakin masih ada cukup waktu untuk membuat kondisi empat pemain tersebut membaik.
(Baca Juga: Pep Guardiola, Sosok Pria yang Berkesan bagi Satpam Klub Asal Meksiko)
Selain uji coba melawan Oman (12/9/2018), sesi latihan juga bisa menjadi tolok ukur kondisi fisik pemain.
“Sangat berharap mendapatkan hasil analisa yang betul-betul teruji dalam physical conditioning performance. Tapi ada evaluasi tentu setelahnya masih ada observasi secara internal. Mungkin di dalam internal game sebelum event resmi dilaksanakan,” tutupnya.