Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia - 5 Keputusan Mengejutkan di Balik Pemanggilan 22 Nama untuk FIFA Match Day

By Ramaditya Domas Hariputro - Sabtu, 29 September 2018 | 12:02 WIB
Selebrasi gelandang timnas Indonesia, Evan Dimas, seusai membobol gawang Mauritius dalam laga persahabatan di Stadion Wibawa Muklti, Selasa (11/9/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

 PSSI selaku federasi sepak bola Indonesia resmi memanggil 22 nama pemain timnas Indonesia untuk melawan FIFA Match Day Bulan Oktober.

Timnas Indonesia akan menjalani dua uji coba melawan Myanmar Rabu (10/10/2018) dan Hong Kong (16/10/2018).

Dua laga uji coba tersebut juga dimaksudkan sebagai persiapan Piala AFF 2018 pada November mendatang.

PSSI masih mempercayai duet Bima Sakti-Danurwino untuk menangani skuat Garuda pada FIFA Match Day kini.

BolaSport.com merangkum lima keputusan yang layak disorot soal pemanggilan 22 pemain timnas.

(Baca Juga: Piala Asia U-16 - Federasi Sepak Bola India Apresiasi Jurnalis Indonesia Karena Sikap Takzim)

Meski 22 nama adalah sosok terbaik yang tampil gemilang bersama tim, tetapi ada hal yang patut disorot.

Dari beberapa aspek, berikut lima keputusan tersebut:

Mayoritas skuat Asian Games 2018

Dari 22 nama, 13 pemain diantaranya adalah skuat pada Asian Games 2018.