Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Wanita lulusan FIFA Master itu juga mengungkapkan bahwa Bima Sakti akan menjadi pelatih interim untuk kedua laga tersebut.
"Coach interim ini dengan Bima Sakti, sambil menunggu kepastian administrasi dengan Luis Milla," tuturnya.
"Apapun keputusan rapat Exco nantinya, kami akan melihat perkembangan Luis Milla dan soal ketersediaan waktu Luis Milla," ucapnya.
Sebagaimana diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Luis Milla baru akan tiba di Indonesia pada 9 Oktober atau hanya berselisih sehari jelang laga kontra timnas Myanmar.
Kedatangannya juga bukan langsung otomatis menjadi pelatih, melainkan melanjutkan negosiasi kontrak barunya dengan PSSI.