Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-16 Indonesia Dibubarkan, Bagus Kahfi Kirim Pesan Menyentuh, Bagas Kaffa Sisipkan Doa

By Taufan Bara Mukti - Jumat, 5 Oktober 2018 | 10:02 WIB
Pemain kembar timnas U-16 Indonesia, Bagus Kahfi dan Bagas Kaffa, dalam uji coba kedua melawan Persida Sidoarjo Junior dalam pemusatan latihan di Stadion Jenggolo Sidaorjo, Jawa Timur, Minggu (01/07/2018) sore. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

(Baca Juga: Muncul Petisi Persib Pindah ke Liga Thailand, 6 Ribu Orang Setuju)

Senada dengan Bagus, kembarannya, Bagas Kaffa, juga mengunggah ucapan perpisahan di akun Instagram @bagaskaffa16.

See u when I see u guys!! Love u! (Sampai jumpa lagi kawan-kawan. Aku mencintaimu).

Semoga menjadi pribadi yang lebih baik lagi semuanya.

Nama Bagas dan Bagus mencuat saat membawa timnas U-16 Indonesia juara Piala AFF U-16 di Jakarta.

Sementara itu, winger lincah tim Garuda Asia, Mochammad Supriadi, sudah memiliki agenda besar sepulang dari membela timnas U-16 Indonesia.


Para pemain dan pelatih timnas U-16 Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi, Sutan Zico, Muhammad Supriadi, Fakhri Husaini (bertopi), Rendy Juliansyah, serta Andre Oktaviansyah dalam diskusi dengan Tabloid BOLA dan BolaSport.com, 4 Oktober 2018.(DWI WIDIJATMIKO/BOLASPORT.COM)

Supriadi akan berangkat ke Liverpool, Inggris, untuk berlatih di salah satu akademi di sana.

Belum diketahui secara pasti kapan Supriadi akan bertolak ke sana, namun dikatakan olehnya ia berangkat pada pekan depan.

Pemain asal Surabaya, Jawa Timur, itu tidak berangkat sendiri ke Liverpool.