Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rincian 9 Laga dari Empat Lawan Indonesia di Grup B Piala AFF 2018, Thailand Paling Istimewa

By Estu Santoso - Rabu, 17 Oktober 2018 | 18:24 WIB
Striker timnas Indonesia, Beto Goncalves (kiri), merayakan gol saat melawan Myanmar pada laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat. Rabu (10/10/18). (MUHAMMAD BAGAS/BOLA)

Persiapan anak asuh Milovan Rajevac ke turnamen dua tahunan ini pun diakhiri dua uji coba home dan away.


Bek kanan timnas Thailand, Phillip Roller (kanan) saat melepaskan sepakan dan coba dihadang pemain bertahan Hong Kong, Dani Cancela pada uji coba FIFA Match Day di Stadion Mong Kok, 11 Oktober 2018. (https://fathailand.org/news)

Skuat Changsuek menang 1-0 atas tuan rumah Hong Kong di Stadion Mong Kok, 11 Oktober 2018.

Bek kelahiran Jerman, Phillip Roller jadi pencetak gol laga ini.

Lalu pada Minggu (14/10/2018), Thailand menang atas tamunya asal Karibia, timnas Trinidad Tobago dengan skor 1-0.

(Baca juga: Eks Pilar Timnas U-17 Prancis Ingin Buat Sejarah dengan Lolos ke Final Piala Malaysia 2018)

Gol semata wayang skuat Changsuek dicetak Thitipan Puangchan.

Timnas Filipina

Laga keempat Indonesia di Grup B Piala AFF 2018 adalah partai kandang kontra Filipina pada 25 November 2018.

Filipina tak seperti Singapura dan Thailand serta Indonesia yang melakoni dua laga pemanasan terbaru.