Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-19 Indonesia Vs Taiwan - Aksi Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman Bawa Garuda Nusantara Menang 3-1

By Nungki Nugroho - Kamis, 18 Oktober 2018 | 20:58 WIB
Timnas U-19 Indonesia vs timnas U-19 Taiwan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Kamis (18/10/2018). (FERRYL DENIS SITORUS/BOLASPORT.COM)

Whang sukses memanfaatkan umpan mendatar dari sisi kanan untuk membuat skor menjadi 1-1 pada menit ke-53.

Terus menyerang, Indonesia kembali unggul melalui sundulan Witan Sulaeman yang memanfaatkan pada menit ke-71.

Pemain yang masih berusia 17 tahun itu sukses memanfaatkan bola muntah dari tepisan kiper Li Guan-Pei hasil tendangan bebas Muhammad Luthfi Kamal dari sisi kiri.

Skor 2-1 untuk keunggulan sementara timnas U-19 Indonesia atas Taiwan pada laga Grup A Piala Asia U-19 2018 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (18/10/2018).

Tak puas dengan keunggulan satu angka, skuat Garuda Nusantara lantas menambah satu gol pada menit 89.

Memanfaatkan umpan Egy Maulana, Witan Sulaeman mampu menceploskan bola ke gawang yang sudah tak dijaga oleh kiper Taiwan.

Timnas U-19 Indonesia pun sukses menang 3-1 atas Taiwan pada laga pertama Piala Asia U-19 2018.

Kemenangan ini sekaligus mengantarkan Egy Maulana Vikri dkk menjadi pemuncak klasemen sementara Grup A dengan koleksi tiga poin.

Indonesia unggul selisih gol dari Uni Emirat Arab yang hanya mampu menang 2-1 atas Qatar sore tadi.

(Baca Juga:Tahan Imbang Timnas Indonesia, Media Hong Kong Apresiasi Tanggung Jawab Sang Pelatih)