Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2018 - Eks Pemain Arema Pimpin Top Scorer Sepanjang Masa, Kurniawan Dwi Yulianto Striker Tertajam Indonesia

By Metta Rahma Melati - Selasa, 23 Oktober 2018 | 08:33 WIB
Kurniawan Dwi Yulianto, Timnas Indonesia. (AFFSUZUKICUP.COM)

3. Worrawoot Srimaka


Worrawot Srimaka(FOOTBALL-TRIBE.COM)

Sama seperti Dangda, Worrawoot Srimaka juga mengemas total 15 gol.

Worrawoot bermain untuk timnas Thailand saat turnamen masih bernama Piala Tiger.

Bersama timnas Thailand, Worrawoot Srimaka memenangi tiga gelar Piala Tiger pada 1996, 2000, dan 2002.

Ia menjadi pencetak gol terbanyak pada Piala Tiger edisi 2000 dengan lima gol, tiga gol Worrawoot cetak di partai final melawan Indonesia dengan skor akhir 1-4 untuk Thailand.

4. Le Cong Vinh


Selebrasi Le Cong Vinh saat Timnas Vietnam menghadapi Timnas Indonesia.(FOURFOURTWO)

Pemain Vietnam Le Cong Vinh juga mengemas 15 gol total sepanjang keikursertaannya di Piala AFF.