Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tak dipanggilnya Boaz Solossa di tubuh skuat timnas Indonesia menjelang tampil di ajang Piala AFF 2018 menimbulkan pertanyaan besar.
Siapa sosok pemain yang bakal menjadi pemimpin timnas Indonesia saat berada di atas lapangan pada ajang Piala AFF 2018?
Sebelumnya, nama Boaz Solossa memang tak tercantum dalam daftar 23 pemain yang mendapatkan panggilan untuk mengikuti sesi pemusatan latihan atau training camp (TC).
(Baca Juga: 7 Predator Kandidat Top Scorer Piala AFF 2018, Striker Naturalisasi Timnas Indonesia Siap Bungkam Keraguan)
Pelatih timnas Indonesia, Bima Sakti, pun angkat bicara soal absennya pemain Persipura Jayapura tersebut.
Bima Sakti mengakui, ada sejumlah pemain pengganti yang bakal menggantikan kepemimpinan Boaz di lapangan.
Baca juga
Sosok pemain yang disebut Bima adalah penyerang naturaliasai asal Brasil, Alberto Goncalves.
"Boaz bagus. Tapi kami ada Beto. Ini masalah tidak masuk karena itu siklus biasa dalam sepak bola," ujarnya.