Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bima Sakti Sebut Sosok Ini Bakal Gantikan Tugas Kepemimpinan yang Diemban Boaz Solossa

By Adif Setiyoko - Jumat, 2 November 2018 | 19:53 WIB
Boaz Solossa saat membela timnas Indonesia melawan timnas Mauritius pada laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Selasa (11/9/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

"Ini bukan karena dia tidak bagus tapi inilah pemain kita."

Selain itu, diakui Bima Sakti, sebagian besar pemain yang menjadi bagian dari skuat timnas Indonesia merupakan jebolan timnas U-23 yang tampil pada Asian Games 2018.


Kapten timnas Indonesia, Boaz Solossa, mengejar bola pada laga persahabatan internasional kontra Mauritius di Stadion Wibawa Muklti, Selasa (11/9/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

(Baca Juga: 5 Pemain yang Punya Peran Krusial di Piala AFF 2018 Versi Media Asing, Ada Gelandang Timnas Indonesia)

Selain itu, gaya bermain juga menjadi alasan di balik pemanggilan sebagian besar nama pemain di skuat timnas Indonesia.

"Yang saya bilang tadi, komposisi timnas Indonesia ini kan untuk Asian Games dan masyarakat sama wartawan selalu bilang senang gaya bermain Luis Milla," kata Bima Sakti, seusai menggelar latihan.

"Jadi ya kami bawa kerangka pemain yang sama untuk saat ini."

Pertama kali dalam sejarah tanpa talenta asal Papua

Dari 23 nama yang telah dipilih, tak muncul satu pun pemain asli Papua.

Padahal seperti banyak diketahui jika kualitas dan talenta pesepak bola Papua mendapat banyak pengakuan.