Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
(Baca juga: Piala AFF - Kapten Filipina Kenang Laga Kontra Timnas Indonesia di SUGBK Pada 2010)
"Saya dikontrak jangka pendek. Untuk dua turnamen, persiapan pendek. Tidak ada TC jangka panjang yang membosankan, langsung pertandingan," ujarnya.
Pria yang pernah mengantar Lazio menjuarai Liga Italia musim 1999-2000 itu berujar bahwa program jangka pendek yang ditawarkan PFF, jadi alasan buatnya sulit menolak ajakan PFF.
"Tentu saja itu yang saya cari dan membuat saya senang. Ketika ada laga hidup mati, oke sekarang kalian yang tentukan. Saya harap pemain senang dan saya juga," tuturnya berharap.
Terdekat, timnas Filipina akan dijamu timnas Indonesia pada laga terakhir fase Grup B Piala AFF, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (25/11/2018), pukul 19.00 WIB.