Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Didiskualifikasi Jelang Final Piala Soeratin, Persiter U-17 Terpukul

By Jumat, 27 Oktober 2017 | 16:44 WIB
Persiter U17 (kuning) saat menghadapi Persita U17 di semifinal Piala Soeratin 2017. (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria, mengungkapkan Persiter U-17 didiskualifikasi karena menggunakan pemain yang tidak sah.


Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria (tengah), saat menghadiri Kongres Tahunan PSSI Jawa Timur yang berlangsung selama dua hari, 25-26 Oktober 2017 di Hotel Agro Kusuma Batu, Jawa Timur, Rabu (25/10/2017) sore.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Menurutnya sanksi tegas harus diterapkan demi membangun dan menjaga kualitas dan integritas kompetisi pemain usia muda.

(Baca Juga: Komunitas Suporter Madura United, Trunojoyo Mania Rayakan Hari Jadi Ke-4 dengan Aksi Protes ke Komdis PSSI)

“Kami ingin membangun kompetisi yang mengedepankan respek, disiplin dan fair play. Langkah ini dimulai dari kompetisi yang melibatkan pemain usia muda. Ini menjadi kesempatan kita membangun karakter pemain,” kata Ratu Tisha.

“Kami juga ingin memastikan laga final mempertemukan dua tim dengan kualitas terbaik dan mengedepankan fair play,” tambah Ratu Tisha.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P