Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inzaghi Antarkan Timnya Juarai Liga Santri Nasional 2017 dan Jadi Pemain Terbaik

By Budi Kresnadi - Senin, 30 Oktober 2017 | 11:50 WIB
Kapten tim Darul Huda Ponorogo, Fachrul Inzaghi, menerima trofi dari Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, usai laga final Liga Santri Nusantara 2017 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kota Bandung, Minggu (29/10/2017). (BUDI KRESNADI/BOLASPORT.COM)

Bahkan menurut Imam, yang menggembirakan pada gelaran LSN 2017, sponsor pun mulai banyak terlibat.

"Artinya, potensi pesepak bola dari ponpes harus terus digali agar semakin banyak Rafli-Rafli baru yang memperkuat timnas," ucapnya.

Rafli yang bernama lengkap Muhammad Rafli Mursalim, adalah striker timnas U-19 Indonesia.

Dia merupakan top scorer LSN 2016 saat bermain untuk Ponpes Al-As’ariyah, Banten.


Penyerang Timnas U-19 Indonesia, Rafli Mursalim, merayakan gol ke gawang Timnas U-19 Kamboja dalam laga di Stadion Patriot Candrabhaga, Rabu (4/10/2017).(FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

(Baca Juga: Presenter Cantik Sandra Olga Merasa Terhibur dengan Cara PSG Ramaikan Halloween, Kylian Mbappe Lucu!)

Tahun ini, Ponpes Al-As'ariyah menduduki tempat ketiga bersama Ponpes Al-Kahfi dari Kebumen.

Untuk Fachrul Inzaghi, dia sukses jadi pemain terbaik setelah membuat timnya Ponpes Darul Huda jadi juara.

Sedangkan gelar top scorer LSN 2017 direbut Aldi Hamid dari Ponpes DDII Kabalansan, Sulawesi Selatan dengan koleksi 7 gol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P