Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija dengan Tembok China-nya Jelang Semifinal Piala Presiden 2018

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 9 Februari 2018 | 18:07 WIB
Pemain Persija Jakarta,Sandi Darma Suthe (kiri), menyaksikan usaha rekan setimnya, Riko Simanjuntak (tengah), merebut bola dari penguasaan pemain Mitra Kukar, Anindito W Erminarno (kanan), pada babak 8 Besar Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu (04/02/2018) sore. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Persija Jakarta, PSMS Medan, Bali United, dan Sriwijaya FC akan berjuang pada semifinal Piala Presiden 2018. Laga empat besar ini berlangsung pada 10 sampai 14 Februari 2018.

Dua dari empat tim itu memperebutkan tiket final Piala Presiden 2018. 

Partai pamungkas turnamen pra-musim ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (17/2/2018).

Jelang laga semifinal, ada catatan menarik dari keempat klub tersebut, di mana Persija menjadi tim yang paling kuat dari segi pertahanan.

Melihat catatan statistik dari Labbola, tim berjulukan Macan Kemayoran itu hanya menerima 29 tembakan ke arah gawang dari lawan-lawannya.


Pemain Persija Jakarta (kiri-kanan): Marko Simic, Jaimersn Da Silva, Sandi Darma Suthe, Rohit Chan, dan Novri Setiawan, berpose menjelang dimulainya laga melawan Mitra Kukar pada babak 8 Besar Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu (04/02/2018) sore.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Klub-klub yang sudah melepaskan tembakan ke gawang Persija itu adalah PSPS Riau, Borneo FC, Bali United, dan Mitra Kukar.

Bali United menjadi klub yang paling banyak melepaskan bola ke gawang Persija dengan lima tendangan sejauh ini.

Sebenarnya, lawan-lawan yang berhadapan dengan Persija bisa melepaskan tendangan lebih dari itu.

Namun, para pemain Persija memiliki sebuah inisiatif untuk merebut bola terlebih dahulu sebelum pilar lawan melepaskan tembakan.