Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Jakarta dan Bali United Dinilai Layak Masuk Final Piala Presiden 2018

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 15 Februari 2018 | 03:39 WIB
Didampingi kapten Fadil Sausu (kiri), Hans-Peter Schaller, pelatih yang ditunjuk manajemen Bali United sebagai pelatih kepala pada turnamen Piala Presiden 2018 hadir saat sesi jumpa pers di Quest Hotel Gianyar, Selasa (13/2/2018). (YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)

Dalam laga pertama di Piala AFC, Bali United dan Persija sama-sama menurunkan tim lapis keduanya karena mengalihkan fokusnya ke Piala Presiden 2018.

"Dua kompetisi ini memang menjadikan agenda tim padat," kata Hans-Peter Schaller.

"Saya tidak tahu ini final ideal atau tidak. Tapi, baik Persija Jakarta dan Bali United sudah berusaha semaksimal mungkin dan layak bertanding di final," kata Schaller.

(Baca Juga: Bos Persija Minta The Jakmania Jangan 'Main Smackdown' di SUGBK)

Bali United berhasil melaju ke final setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor agregat 1-0 dalam dua pertandingan.

Sementara Persija Jakarta unggul 5-1 atas PSMS di babak semifinal Piala Presiden 2018.

Terkait jelang pertandingan melawan Persija, Schaller mengatakan bahwa ia akan melihat terlebih dahulu rekaman video sebelum mengetahui di mana kekurangan timnya.

Setelah itu pada Kamis (15/2/2018) siang, skuat Bali United akan bertolak ke Jakarta dari Bali.

"Sebelum berangkat ke Jakarta, kami akan menjalani pemulihan dulu. Kami memang belum pernah kalah sejauh ini, oleh sebab itu kami harus selalu berpikir positif," ucap Hans-Peter Schaller.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P