Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini 3 Pemain yang Dinaturalisasi di Awal Tahun 2018, Salah Satunya Torehkan Prestasi Gemilang

By Adif Setiyoko - Senin, 5 Maret 2018 | 15:08 WIB
Striker Madura United, Cristian Gonzales (kanan), merayakan gol bersama rekan setimnya, OK John, saat melawan PS Tira Bantul pada pekan kedua Piala Presiden 2018 Grup C di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Selasa (23/01/2018) sore. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

3. Alberto Goncalves


Striker Sriwijaya FC, Alberto Goncalves, menerima hadiah uang tunai sebagai penghargaan pencetak gol terbanyak Piala Gubernur Kaltim 2018 usai mengalahkan Arema FC pada partai final di Stadion Palaran Samarinda, Kalimantan Timur, Minggu (04/03/2018) malam.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Setelah menyelesaikan serangkaian protes untuk mengantongi status sebagai WNI, kini penyerang Sriwijaya FC Alberto Goncalves langsung tancap gas untuk membuktikan dirinya.

Penyerang kelahiran Brasil ini sukses menyabet gelar top scorer turnamen pramusim Piala Gubernur Kaltim 2018.

(Baca Juga: Evan Dimas Ungkap Negara yang Bakal Juarai Piala AFF 2018, Begini Peluang Timnas Indonesia)

Gelar ini semakin terasa manis usai Sriwijaya FC menggondol gelar juara Piala Gubernur Kaltim 2018 pasca menekuk Arema FC dengan skor 3-2 di partai final yang digelar di Stadion Palaran, Samarinda, Minggu (4/3/2018).

Penghargaan pencetak gol terbanyak tersebut didapatkan striker yang akrab disapa Beto ini usai membukukan empat gol selama turnamen.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P