Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Bertaji di Markas Song Lam Nghe An, Super Simic Masih Yakin dengan Peluang Persija di Piala AFC

By Andrew Sihombing - Selasa, 6 Maret 2018 | 18:02 WIB
Aksi Marko Simic saat laga Persija Jakarta kontra Tampines Rovers dalam ajang Piala AFC 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (28/2/2018). (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Eks pemain Negeri Sembilan tersebut menyebut Persija memang sudah mengantisipasi bakal menghadapi laga sulit.

"Kami sudah memperkirakan laga ini akan berat. Tim raksasa sekelas Johor Darul Takzim saja bisa mereka kalahkan dengan skor 2-0 pada pertandingan sebelumnya," tutur Simic dalam wawancara dengan stasiun televisi FOX Sports selepas pertandingan.

Hasil pertandingan ini jelas kurang menguntungkan bagi Persija bila ingin melangkah ke babak knock-out.

Persija saat ini berstatus sebagai runner-up Grup A dengan raihan 4 poin alias berselisih tiga angka dari SNLA.

Tapi, wakil Malaysia, Johor Darul Takzim, menguntit tepat di belakang dengan 3 angka dan menabung satu pertandingan lebih banyak.

(Baca Juga: Song Lam Nghe An Vs Persija - Lini Tengah Macan Kemayoran Tak Optimal di Babak Pertama)

Walau demikian, Simic mengaku masih optimistis dengan peluang tim asuhan Stefano Cugurra.

"Hari ini kami hanya mendapat satu poin, tidak mengapa. Ke depan kami bersiap untuk laga berikutnya dan yakin bisa melaju," tutur Simic.

 

Tanpa Jaimerson Xavier saat menantang Song Lam Nghe An (6/3), lini pertahanan Persija mendapatkan ujian sesungguhnya. Song Lam adalah tim dengan produktivitas paling stabil dalam dua laga awal dan Persija kehilangan Jaime sebagai bek tangguh. Terlepas dari itu, fakta yang perlu menjadi acuan juru taktik Persija, Stefano Cugurra, adalah dua gol Michael Olaha dkk. hadir melalui skema serangan balik. Fakta lain menyebutkan bahwa Song Lam lebih produktif saat memasuki paruh kedua. Tiga dari empat gol yang dicetak oleh Ho Phuc Tinh, Ho Khac Ngoc, dan Pham Xuan Manh lahir di menit ke-49, 71, dan 90+4. Waspalah Macan Kemayoran! Bagaimana prediksi pertandingan sore hari ini, menurut BOLAmania? #Persija #AFCCup #Jakmania #MacanKemayoran #TabloidBOLA #

A post shared by TABLOID BOLA (@tabloid_bola) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P