Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya paling hanya mengingatkan lagi ke pemain, masih jauh perjalanan mendapatkan tiket tersebut dan kami harus menentukan nasib sendiri," ucapnya.
(Baca juga: Baru Main 39 Menit, Striker Naturalisasi Ini Jadi Korban Kejamnya Liga Thailand)
Sementara itu, pelatih My Futsal Cosmo, Wahyu Trianto mengatakan hasil imbang melawan SKN Kebumen sangat tidak membuatnya puas.
Sebab, ada beberapa peluang yang seharusnya bisa dimanfaatkan oleh anak-anak asuhnya untuk mencetak gol.
"Secara permainan kami bermain bagus, hanya target kami pada sisa empat pertandingan maunya menang," kata Wahyu.
Untuk melangkah ke final four, Wahyu mengatakan timnya sepertinya tidak bisa mencapai ke sana.
Sebab, mereka sudah tertinggal sekita 12 poin dari Vamos Mataram.
Ia pun menargetkan My Futsal Cosmo bisa bertahan di Liga Pro dan menghabiskan empat pertandingan sisa dengan kemenangan.
Untuk itu, ia akan menekankan kembali agar mental bermain anak-anak asuhnya semangat lagi.