Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hal itu disampaikan sang pemain melalui unggahan di akun Instagram miliknya.
"Saya ingin memohon maaf kepada seluruh rakyat Indonesia atas kesalahan saya mengunggah bendera yang salah pada Instastory tempo hari," tulis Amirulash dalam caption.
Lebih lanjut, sang pemain berharap agar isu yang sempat memancing amarah publik Indonesia itu tak diperbesar.
(Baca Juga: Eks Pemain Liga Inggris Siap Bantu Pemain Indonesia Merumput di Kompetisi Luar Negeri)
"Diharap isu ini tidak terus diperbesarkan dan sekali lagi saya minta maaf," harap Amirulash dalam caption-nya.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on